Wednesday, 3 September 2014

Arti kata "terserah" bagi cewek

Saya baik-baik saja, begitupun hubungan sosial saya. Tapi pulang dari kampus lihat status om Mario Teguh saya jadi pengen nulis tentang sifat cewek. Om Mario said:" Wanita tidak suka menjelaskan apa yang diinginkan. Tapi laki-laki harus mengerti".
Saya kurang lebih setuju sekali dengan itu , mungkin saya dan wanita kebanyakan bersifat seperti itu. Sering kali kami memilih diam dengan harapan kalian mengerti apa yang kami inginkan. Namun sayangnya sesering itu juga, kami harus kecewa karena respon yang anda berikan tidak seperti yang kami inginkan. Saya tahu tidak semua laki-laki memiliki insting 'dukun' yang cukup baik. Maaf jika kami kaum perempuan terlalu menuntut anda untuk peka.
Sebenarnya kami tidak pernah berniat membuat anda bingung dengan arti diam kami atau arti kata terserah yang sering kali kami ucapkan. Ya seperti vocab dalam bahasa inggris, satu kata bisa memiliki beberapa arti sehingga artinya harus disesuaikan dengan konteks kalimat tersebut. Begitu pula dengan kata terserah dalam kamus kami, terserah bisa berarti makna sebenarnya (nurut/suka-suka) ; tidak peduli alasanmu ; dan pikir aja sendiri. Tidak perlu saya kasih contoh karena takut standart makna setiap orang berbeda. Tapi yang pasti kamu bisa lihat bagaimana kondisi mood kita waktu ngomong , kalau lagi bete jangan pernah mengartikan kata terserah dalam makna sebenarnya. Cobalah lebih peduli untuk peka dengan kondisinya, jika kalian saling terbuka saya kira ini gak susah. Saya punya temen dekat , rasanya hampir tidak pernah dia meleset mengartikan kata terserah dari saya. Dia tahu terserah dalam arti marah dan terserah arti sebenarnya. Awalnya dia pernah bilang :"aku bukan dukun yang bisa nebak pikiran kamu". Tapi kelamaan dia tahu karakter saya jadi sudah jarang miss komunikasi antara kamus cewek dan Kamus Besar Bahasa Indonesia. Haha
Saya kadang males kalau suruh ungkit-ungkit kesalahan orang. Jadi daripada ngomong panjang lebar yang belum tentu dia ngerti dan terima. Jadi saya lebih memilih kata terserah. Jika dia peka pasti dia tahu ini artinya kita sedang ada problem dengannya dan menunggu kesadarannya untuk berubah. Saya tidak marah kalau ternyata persepsi terserahnya beda dengan maksud saya. Paling - paling cuma mengehelas nafas panjang atau mungkin saya bales "hmmm".
Ada satu lagi yang ini menyangkut harkat dan martabat anda sebagai laki-laki. Kadang saya mengucapkan terserah karena saya sengaja memberikan kesempatan anda sebagai "imam" untuk mengambil keputusan. Saya mengerti dengan kebaikan kamu memberikan reward kepada kita untuk memilih, tapi saat kita sudah bilang terserah silakan kamu ambil keputusan dan berhentilah mengajak berdebat dengan senjata "terserah kamu". Mungkin bisa jadi ini moment lucu , tapi bagi saya justru wibawa kamu sebagai laki-laki turun. Saya menghargai keputusan kamu sebagai pemimpin karena adakalanya saya percaya keputusan kamu lebih objektif tanpa dipengaruhi suasana hati,dll.
Share:

0 comments:

Post a Comment